86 Kelurahan di Jakarta Berpotensi Banjir


Tingginya curah hujan yang belakangan ini terjadi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek) mengakibatkan 86 kelurahan yang ada di Jakarta berpotensi banjir.

Hal itu dikatakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Jakarta, Arfan Arkilie yang menyebutkan dari 44 kecamatan di Jakarta terdapat 32 kecamatan berpotensi banjir. "Di DKI Jakarta ada 62 titik rawan banjir yang tersebar di 86 kelurahan," katanya, Senin (26/11/2012).

Dari data tersebut, menurutnya banjir terjadi akibat luapan air kali seperti Kali Ciliwung, Kali Angke dan Kali Pesanggrahan yang mengakibatkan pemukiman warga terendam. Sementara untuk Kali Sunter dan Kali Cipinang sudah bisa dialirkan ke Banjir Kanal Timur (BKT).

Sementara itu hingga kini pemukiman warga yang tinggal di bantaran Kali Ciliwung masih terendam banjir hingga setinggi 30-60 sentimeter diantaranya di Cililitan, Cawang dan Kampung Melayu.

Seperti diberitakan sebelumnya, beberapa wilayah DKI Jakarta sudah mulai tergenang banjir, akibat luapan Kali Ciliwung dan Kali Pesanggrahan. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan, Pemperintah Provinsi DKI Jakarta sudah menyiapkan berapa antisipasi banjir, namun ternyata banjir keburu datang.

Sumber:
86 Kelurahan di Jakarta Berpotensi Banjir - metropolitan.inilah.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Foto Bugil Guru PNS Gegerkan Garut

Inilah Eva Ajeng Istri Muda Eddy Santana Walikota Palembang

China Blokir Situs Alphabet